Ngabuburit Online Edisi#3 : Strategi Penguatan Hubungan Antar Lembaga
|

sumenep.bawaslu.go.id - Sumenep. Tepat pada pukul 14.00 WIB, pria mengenakan baju berwarna hitam bertindak sebagai pembawa acara, kemudian mengucapkan salam pertanda Ngabuburit Online edisi ke-3 yang diadakan Bawaslu Jawa Timur akan segera dimulai. Dilayar monitor tampak 38 Bawaslu Kabupaten/Kota siap menyimak paparan materi dengan Tema Strategi Penguatan Hubungan Antar Lembaga dari narasumber, Rabu (13/5/2020).
Materi kali ini disampaikan oleh Saiful Jihad, anggota Bawaslu Provinsi Sulawesi Selatan yang membidangi Divisi Humas Dan Hubungan Antar Lembaga.
Di awal penjelasannya, beliau mengatakan terdapat 3 (tiga) poin dalam Membangun Hubungan dan Kerjasama antar Lembaga, pertama Penyiapan Perencanaan Kegiatan Kerjasama dan Hubungan antar Lembaga, kedua Menfasilitasi terwujudnya kerjasama antar Lembaga, ketiga Menfasilitasi pelaksanaan urusan hubungan antar Lembaga.
“Yang harus kita lakukan dan dipersiapkan sebelum membangun kerjasama adalah, Menyiapkan bahan Penyusunan Rencana Kegiatan Hubungan dan Kerjasama antar Lembaga, Menyusun Konsep Nota kesefahaman dan Perjanjian Kerjasama antar Lembaga, Menyiapkan bahan analisis dan identifikasi kebutuhan kerjasama antar lembaga, serta Menyelenggarakan Kerjasama dan hubungan antar Lembaga; serta mengelola data yang terkait dengan Hubungan dan Kerjasama antar lembaga,” jelasnya
Namun, dibalik rencana itu semua, Saiful Jihad menyadari bahwa apapun yang direncanakan harus di lakukan secara tim, tidak bisa jalankan sendirian. Sebab, SDM kita masih jauh dari harapan kita, Oleh karenanya tidak bisa kerja sendiri. disamping itu, perlu disadari bersama bahwa kerjasama dengan lembaga lain jangan selalu dimaknai harus kerja bersama atau sama-sama kerja, tapi kita menyampaikan ide, kemudian gagasan yang kita sampaikan tersebut dilaksanakan oleh mereka,”.
Sementara Imam Syafii, selaku Koordiv. Hukum, Humas, dan Hubal (Hubungan Antar Lembaga) Bawaslu Sumenep menyampaikan bahwa selama ini Bawaslu Sumenep telah membangun hubungan untuk melakukan kerjasama dengan tiga perguruan tinggi yang ada di Kota Keris serta Komisi Informasi Kabupaten Sumenep.
“Ke depan, kami (Bawaslu Sumenep) berencana akan meningkatkan hubungan antar lembaga tersebut dengan beberapa perguruan tinggi lainnya yang ada di sumenep, pondok pesantren, lembaga kemasyarakatan dan lembaga pemerintahan lainnya yang dapat meningkatkan kinerja Bawaslu Sumenep,” tegasnya.
(Humas Bawaslu Sumenep)