Lompat ke isi utama

Berita

H-1 HUT Bawaslu : Bawaslu Jatim Matangkan Agenda Perayaan Kabupaten/Kota Melalui Vidcon

sumenep.bawaslu.go.id - Sumenep. Tekat bulat Bawaslu Provinsi Jawa Timur dalam mensukseskan perayaan Hari Ulang Tahun Bawaslu yang ke-12 semakin terasa. H-1 Bawaslu Jatim selenggarakan Rakor via video conference bersama Ketua dan Koordiv. OSDM Bawaslu Kabupaten/Kota, Rabu (8/4/2020).

Rakor tersebut mengangkat tema Persiapan Kegiatan HUT Bawaslu ke-12. Bawaslu Jatim bermaksud ingin mematangkan segala persiapan acara HUT besok. Mengingat diberlakukannya SOP pencegahan Covid-19, seperti Social Distancing dan tidak boleh berkerumun.

Ketua Bawaslu Jawa Timur, Moh. Amin, saat video conference mengingatkan agar Bawaslu bersama-sama, bersatu melawan Covid-19.

"Di Hari Ulang Tahun Bawaslu besok Kita bersama-sama mengetuk pintu langit dengan doa-doa, kita juga melakukan ikhtiar kemanusiaan melalui donor darah dan bhakti sosial,” jelasnya.

Menurutnya, dalam kegiatan bhakti sosial dan kegiatan lainnya tetap memperhatikan SOP penanggulangan penyebaran Covid-19 dengan memperhatikan jumlah peserta dan jaga jarak, hindari kerumunan saat kegiatan bhakti sosial sebisa mungkin pembagian alkes dan sembako diantarkan kerumah masing-masing.

"Kalau mau diundang dalam perayaan HUT sebagai simbolis saja sehingga terbatas jumlahnya, jangan sampai niat baik menjadi kontra produktif," tegasnya.

Sementara itu Koordiv. OSDM Bawaslu Sumenep, Hosnan Hermawan menjelaskan sasaran bhakti sosial HUT Bawaslu yang ke -12 adalah warga sekitar Kantor Sekretariat Bawaslu Sumenep yaitu warga Pangarangan, utamanya yang ekonominya sangat terdampak. Dan abang tukang becak yang sepi penumpang akibat Lockdown.

"Bawaslu ingin berbagi dengan mereka yang ekonominya sangat terganggu akibat Covid-19, ini akan dilakukan seragam oleh seluruh Bawaslu Kabupaten/Kota," terangnya.

Sedangkan agenda donor darah, teknis pelaksanaannya Bawaslu Kabupaten Sumenep memberlakukan jadwal donor darah menjadi empat sesi.

"Dengan memperhatikan SOP Penanggulangan Penyebaran Covid-19, kami telah membuatkan jadwal bagi para pendonor," imbuhnya.

 

(Humas Bawaslu Sumenep)

Tag
Pengumuman