Lompat ke isi utama

Berita

BAWASLU SUMENEP AWASI DISTRIBUSI BILIK SUARA PEMILU 2024

pengawasan distribusi logistik

Dokumentasi kegiatan Dsitribusi Logistik bilik suara di gudang logsitik KPU, Minggu (28 Januari 2024).

Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten sumenep melaksanakan kegiatan pengawasan distibusi bilik suara di gudang logistik KPU, Minggu (28 Januari 2024). 

Kegiatan pengawasan bertujuan untuk memastikan logistik yang dikirimkan oleh KPU Kabupaten sumenep sudah sesuai dengan kebutuhan sesuai prinsip tepat jenis, tepat jumlah,tepat kualitas, tepat waktu dan tepat sasaran dalam tahapan pengelolaan logistik.

Dari hasil pengawasan KPU mengirimkan Bilik Suara ke 18 Kecamatan yang berada di wilayah daratan di kabupaten sumenep untuk tahap awal pendistribusian logistik Pemilu 2024.

Sedangkan untuk pengemasan surat suara dan logistik lainnya ditargetkan Pada hari Rabu sudah siap untuk diselesaikan. Mengingat pada awal februari nanti semua logistik harus sudah terdistribusikan.

Menurut keterangan KPU untuk jadwal pengiriman bilik suara lebih didahulukan karena khawatir akan memakan tempat di gudang logistik. Serta untuk memudahakn petugas untuk menyiapkan kelengkapan logistik lainnya.

Dalam kegiatan pengawasan tersebut dilaksanakan oleh tim fasilitasi Bawaslu bersama Panwaslu Kecamatan yang ikut melaksanakan Pengawasan pengiriman distribusi mulai dari gudang logistik KPU sampai dengan gudang penyimpanan di masing-masing kecamatan.

Bawaslu kabupaten sumenep juga menghimbau kepada KPU kabupaten sumenep untuk memperhatikan kemanan tempat penyimpanan logistik mengingat pada bulan ini menghadapi musim penghujan sehingga harus memperhatikan secara seksama kondisi gudang dari kebocoran dan hal-hal lainnya yang bisa menyebabkan rusaknya logistik pemilu.

pengawasan logistik gudang KPU

@ Humas Bawaslu Sumenep