Lompat ke isi utama

Berita

1200 Personil Siap Dikerahkan Pada Pilkada Serentak Tahun 2020

Simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispam kota) dalam rangka kesiapan pengamanan Pilkada Serentak Tahun 2020 Kabupaten Sumenep di Polres Sumenep, Rabu (29/7/2020)

sumenep.bawaslu.go.id - Sumenep. Ketua Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Sumenep menghadiri Simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispam kota) yang diselenggarakan oleh Polres Sumenep pada hari Rabu, 29 Juli 2020 di Jl. Urip Sumoharjo No. 35.

Dalam simulasi tersebut terdapat beberapa adegan tentang pengamanan pihak kepolisian, Terutama untuk mengatasi kerusuhan yang kemungkinan akan terjadi pada saat pelaksanaan Pilkada pada 9 Desember mendatang.

Kapolres Sumenep, AKBP Darman, S.I.K. menyatakan Untuk pengamanan pada hari pelaksanaan, polres sumenep akan melibatkan 1200 personil, yang terdiri dari BKO Brimob ±400, BKO Dalmas Polda ±100, kemudian BKO Polres Pamekasan, Polres Sampang, dan Polres Bangkalan masing-masing ±200. “Insyaallah Kami siap mengawal Pilkada, semoga Sumenep tetap aman,” katanya.

AKBP Darman mengajak kepada seluruh Masyarakat Sumenep untuk bersama-sama melaksanakan Pilkada secara luber&jurdil, agar tercipta Pilkada Damai, Berkualitas, dan Berintegritas.

Sementara Ketua Bawaslu Sumenep, Anwar Noris selaku penyelenggara Pemilu menyampaikan terima kasih kepada Polres Sumenep telah melaksanakan simulasi Sispam Kota, dalam rangka kesiapan pengamanan Pilkada Serentak Tahun 2020 Kabupaten Sumenep.

“Terima kasih atas kerjasamanya telah berusaha memberikan yang terbaik dalam mempersiapkan pengamanan demi Suksesnya Pilkada Serentak Tahun 2020 di Kabupaten Sumenep,” kata Noris.

Untuk menciptakan Pilkada yang berintegritas Bawaslu Sumenep siap melaksanakan tugas dan tanggung jawabnya yaitu melakukan  pencegahan, pengawasan, dan penindakan dalam setiap tahapannya.

(Humas Bawaslu Sumenep)

 

Tag
Berita
Pilkada 2024
Publikasi