Bawaslu Sumenep Akan Menjalani Audit Keuangan Oleh BPK
|
sumenep.bawaslu.go.id - SUMENEP. Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI akan turun melakukan pemeriksaan terhadap keuangan Pilkada Kabupaten Sumenep 2020. Pasalnya, kegiatan audit tersebut dilakukan pada Rabu (10/2/2021) di kantor Bawaslu Provinsi Jawa Timur, Jl. Tanggulangin No.3 Keputran Kecamatan Tegalsari Kota Surabaya.
Untuk Di Jawa Timur, ada 19 daerah yang melaksanakan Pilkada serentak. Bawaslu Sumenep menjadi salah satu yang di sampling oleh lembaga pemeriksa negara ini.
Menurut Koordinator Sekretariat Bawaslu Sumenep, Juharlinah menyatakan bahwa pihaknya sudah siap di audit.
"Kami sudah siap di audit, dan Alhamdulillah jauh hari kami telah menerapkan prinsip kerja efektif dan clear," katanya.
Selain itu, jajaran seketariat selama tahapan Pilkada berlangsung kerap melakukan supervisi pelaporan keuangan mulai dari tingkat kecamatan hingga finalisasi ditingkat Kabupaten, sekarang Tinggal merapikan sesuai dengan aturan yang ada.
Menurut Juharlinah demi memaksimalkan kinerja keuangan, pihaknya intens melakukan pendampingan untuk segera merampungkan apa yang menjadi tanggung jawabnya salah satunya seperti LPJ. “Prinsipnya, kita telah mempersiapkan jauh sebelumnya” pungkasnya.
(Humas Bawaslu Sumenep)